Peringati Hari TBC Sedunia, Dinkes Kota Palembang Gelar Gowes Toss TBC

Smart Palembang – Memperingati hari TBC se-dunia, Dinas Kesehatan Kota Palembang himbau masyarakat agar selalu menerapkan pola hidup sehat.

Untuk itu, Dinkes Kota Palembang menggelar kegiatan “Gowes Toss TBC” yang diikuti oleh seluruh jajaran Dinkes Kota Palembang, Minggu (24/03).

Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang Dr. Hj. Letizia, M.Kes mengatakan, kegiatan gowes ini merupakan kegiatan yang baru terbentuk di Dinas Kesehatan beberapa bulan lalu, karena gowes merupakan salah satu gerakan masyarakat hidup sehat.

Terkait hari TBC se-dunia, lanjut Letizia, program TBC ini merupakan salah satu program yang sangat penting di Dinas Kesehatan Kota Palembang, karena dengan program ini pihaknya dapat mengetahui penderita TBC yang untuk selanjutnya diobati, sehingga diharapkan jangan sampai penderita TBC ini semakin hari semakin banyak.

” Untuk itu kita harus menerapkan pola hidup sehat, jadi sehat itu tergantung dari diri kita masing-masing, apabila kita menerapkan pola tersebut insyaallah kita senantiasa selalu sehat,” katanya.

Ia pun berpesan kepada masyarakat, agar selalu menerapkan pola hidup sehat yang dimulai dari diri masing-masing.

“Mari kita galakan perilaku hidup sehat dan gerakan masyarakat hidup sehat, dimulai dari diri kita dulu. Dengan cara olahraga, beraktifitas fisik minimal 30 menit sehari dan juga menjaga pola makan kita dengan baik,” tutupnya



Leave a Reply