- August 2, 2019
- Posted by: Achmad Aulia
- Category: Edukasi, Kesehatan
Smart Palembang – Digitalisasi Klaim Non Kapitasi atau yang selanjutnya disebut e-claim primer merupakan proses perekaman data klaim secara elektronik yang bertujuan untuk menyederhanakan proses pengajuan klaim non kapitasi oleh FKTP yang dapat digunakan sebagai dokumentasi data pelayanan Peserta secara digital.
Bertempat di Kantor BPJS Kesehatan Cabang Palembang dilakukan Evaluasi Penerapan E- Claim kepada FKTP yang terpilih, Rabu (01/08). Turut Hadir dalam acara Kepala BPJS Kesehatan Cabang Palembang M. Ichwansyah Gani dan Pimpinan Puskesmas maupun Klinik yang menjadi Pilot Project E-Claim.
E-Claim sendiri merupakan aplikasi terbaru yang mana BPJS Kesehatan Cabang Palembang merupakan salah satu Kantor Cabang sebagai Pilot Project, kata Iwan. Di Kantor Cabang Palembang sendiri ada 5 FKTP Bridging yang di jadikan uji coba yakni Puskesmas Merdeka, Puskesmas Pembina, Puskesmas Makrayu, Puskesmas Padang Selasa dan Puskesmas Sei Selincah. Ditambah 5 FKTP Non Bridging yakni : Klinik Rezky Medika, Klinik Al-Misyikat, Klinik Symponi Danareiva, dr Sri Auliati dan dr Widia Trisusanty.
Lebih lanjut Iwan menjelaskan manfaat E-Claim bagi FKTP antara lain memudahkan pengajuan klaim, meminimalisir berkas klaim, meningkatkan kepastian pembayaran klaim oleh FKTP dan tentunya FKTP memiliki catatan riwayat pelayanan Peserta secara digital. Sementara bagi BPJS Kesehatan sendiri E-Claim dapat mempercepat proses verifikasi klaim itu sendiri, memastikan pembayaran pelayanan kesehatan yang efektif dan efisien dan meningkatkan akuntabilitas
Ujicoba telah dilakukan sejak Juni sampai Juli dengan menggunakan aplikasi E-Puskesmas yang ada di masing-masing Puskesmas dilanjutkan di Bulan Agustus dengan aplikasi Pcare Fitur E-claim yang diluncurkan BPJS Kesehatan yang bisa di akses oleh 10 FKTP Piloting Project terhitung mulai tanggal 01 Agustus 2019, jelas Iwan.
Pimpinan Puskesmas Pembina Elviana menyatakan bahwa sebagai penyedia layanan kesehatan kami patut bersyukur bahwa kami terpilih menjadi salah satu Pilot Project Penerapan E-Claim ini. Kami menyambut baik hal ini, semoga kedepan pelayanan bisa di tingkatkan, ungkapnya.
Diharapkan dengan adanya penerapan E-Claim FKTP hubungan profesional berdasarkan trust and fairness terhadap fasilitas kesehatan semakin meningkat serta diharapkan BPJS Kesehatan akan memiliki data yang lebih komprehensif terkait pelayanan yang diperoleh Peserta JKN-KIS termasuk detil data pelayanan non kapitasi yang diterima oleh Peserta, tutup Iwan.